Pacitan LN. 99.Sebagai fasilitas kesehatan plat merah, RSUD dr Darsono kabupaten Pacitan selalu memberikan layanan kesehatan yang prima kepada seluruh pasien, baik yang menjalani rawat inap maupun rawat jalan.
Salah satu layanan yang selalu mendapatkan perhatian ekstra adalah fasilitas rawat inap. Karena dari waktu ke waktu pelayanan RSUD dr Darsono selalu mengalah peningkatan pasien rawat inap maka dengan segala daya upaya management RSUD dr Darsono menambah berapa fasilitas rawat inap agar tidak terjadi penundaan pasien yang akan menjalani rawaat inap.
Seperti halnya yang dilakukan managemen RSUD dr Darsono kali ini.dengan selesainya pembangunan gedung baru yang terletak di belakang gedung yang sudah ada saat ini, gedung berlantai dua tersebut diberi nama gedung atau shal Bugenvil "Dengan melihat banyaknya pasien yang saat ini dirawat di RSUD dr. Darsono, kami perlu selalu berbenah dan meningkatkan sarana dan prasarana RSUD. Dengan harapan dengan penempatan gedung Bugenvil ini, akan membuat pasien nyaman dan segera kembali sehat seperti sedia kala. Karena di gedung baru ini lebih luas dan lebih frees.Yang pasti dengan pemanfaatan gedung Bugenvil ini pelayanan kesehatan yang akan kita berikan akan lebih baik seperti apa harapan para pasien dan keluarga pasien selama ini. Memang untuk menjadi sempurna tidak semudah membalikan telapak tangan. " kata dr. Iman Darmawan M.Kes direktur RSUD dr Darsono 21/05) 2024.
Acara yang dimulai dengan pembacaan doa dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng tersebut penuh arti dan makna. Meskipun acara digelar dengan sangat sederhana namun sangat besar makna yang terkandung.
Acara simbolis tersebut tidak banyak yang hadir karena memang tidak dilakukan dengan seremonial, "Acara ini jauh dari kata wah ataupun megah yang penting kita bisa meningkatkan pelayanan dan kenyaman bagi pasien dan keluarga pasien, sehingga upaya kesehatan bagi para pasien segera tercapai" ulas dr. Johan TP kepala tata usaha RSUD dr Darsono Kabupaten Pacitan pada media. 21/05/2024
Kegiatan pemanfaatan gedung Bugenvil tersebut dengan memindahkan layanan rawat inap dari ruang Soka A, Soka B dan unit stroke.Dengan pemanfaatan gedung baru secara otomatis pihak management RSUD dr Darsono Kabupaten Pacitan akan lebih banyak menampung pasien yang akan memerlukan layanan rawat inap.(Addy.MG)