Wakil Ketua Bidang Kebudayaan dan Pendidikan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur hadiri Ultah Megawati Soekarnoputri Aksi Pelestarian Lingkungan di Sumber Mbah Bawuk

Kota Blitar,lintasnasional99.com –, Didik Nurhadi  Wakil Ketua Bidang Kebudayaan dan Pendidikan DPD PDI Perjuangan Jawa Timur  menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang digelar secara khidmat dan sarat makna bersama jajaran pengurus DPC, PAC, hingga ranting se-Kota Blitar, Jumat 23 Januari 2026 
Peringatan tersebut tidak hanya diisi dengan doa bersama, namun juga diwujudkan melalui aksi nyata kepedulian terhadap lingkungan. 
Bertempat di kawasan Sumber air  Mbah Bawuk kelurahan karang tengah kec Sananwetan kegiatan dirangkai dengan pelepasan burung dara, penebaran benih ikan, serta penanaman pohon sebagai simbol komitmen pelestarian alam dan kehidupan berkelanjutan.

Didik Nurhadi menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan ini merupakan refleksi nilai-nilai perjuangan yang selalu diajarkan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, khususnya dalam menjaga harmoni antara manusia dan alam.
“Ibu Megawati selalu menekankan pentingnya keberlanjutan lingkungan sebagai bagian dari ideologi Pancasila. Karena itu, peringatan hari lahir beliau kami maknai dengan kegiatan yang bermanfaat langsung bagi masyarakat dan kelestarian alam,” ujar Didik.
Pelepasan burung dara melambangkan perdamaian dan harapan, sementara penebaran ikan serta penanaman pohon menjadi simbol kepedulian terhadap ekosistem dan ketahanan pangan. Kegiatan ini juga menjadi wujud komitmen kader PDI Perjuangan Kota Blitar dalam mendukung program penghijauan serta pelestarian sumber mata air.

Acara penuh kebersamaan  dihadiri jajaran pengurus DPC, PAC, ranting. Suasana kekeluargaan terasa kuat, mencerminkan soliditas partai dalam menyongsong agenda politik dan pembangunan ke depan.
Dengan semangat gotong royong dan nasionalisme, DPC PDI Perjuangan Kota Blitar menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam kerja politik, tetapi juga dalam aksi sosial dan pelestarian lingkungan.(tri)